4 Hal Yang Wajib Dicermati Sebelum Membeli Powerbank - Bursa Powerbank

4 Hal Yang Wajib Dicermati Sebelum Membeli Powerbank

4 Hal Yang Wajib Dicermati Sebelum Membeli Powerbank

Bagi Anda yang sedang akan berencana untuk membeli powerbank, berikut ada sedikit tips membeli powerbank. Tips berikut bisa Anda jadikan sebagai bahan pertimbangan sebelum membeli powerbank.

4 Hal Yang Wajib Dicermati Sebelum Membeli Powerbank
Seperti kita ketahui, penggunaan gadget atau smartphone untuk aktifitas online sangat menguras daya baterai. Tentu Anda tidak ingin ketika sedang asik ber-internet dan tiba tiba hanphone mati. Mungkin kalau kejadian tersebut terjadi di rumah tidaklah mengapa, kita masih dengan leluasa mengisi baterai. Tapi bagaimana jika hal tersebut terjadi saat diluar rumah?  Situasi ini memaksa pengguna gadget merasa perlu menggunakan baterai portable atau power bank untuk mengisi energi beterai gadget di mana pun dan kapan pun dibutuhkan. Bila Anda juga berniat membeli powerbank, sebaiknya perhatikan beberapa hal berikut sebelum membeli powerbank.

Kapasitas
Hal pertama yang perlu dicermati valon pembeli powerbank adalah kapasitas yang biasa diukur dalam miliampere-hour (mAh). Sesuaikan kapasitas power bank yang hendak Anda beli dengan kebutuhan daya listrik beterai gadget Anda. Usahakan membeli power bank yang memiliki kapasitas yang lebih besar daripada kebutuhan baterai Anda, sehingga dapat digunakan hingga beberapa kali.

Fitur USB Charging
Membeli power bank yang dilengkapi fitur pengisian menggunakan USB charging memungkinkan pengguna men-charge dengan menggunakan kabel USB. Cara ini sangat memudahkan tatkala Anda lupa membawa alat charge hingga tak perlu lagi merasa bingung. Sebagian besar power bank kini telah dilengkapi dengan kabel konektor yang berbeda, seperti Nokia, Samsung maupun Apple.

Kualitas
Sering kali kita mendengar baterai smartphone meledak hingga melukai penggunanya. Salah satu cara untuk meminimalisasi risiko tersebut adalah dengan memilih peranti elektronik bermerek atau produk vendor terkemuka. Beberapa produsen akan memberi tahu Anda komposisi sumber baterai power bank tersebut. Pertimbangan harga powerbank memang sering kali membuat kita berpikir ulang untuk membeli power bank bermerek yang biasanya memiliki harga yang jauh lebih mahal. Tetapi alangkah baiknya kita mengambil barang yang terjamin keamanannya daripada menyesal pada akhirnya.

Jangan Mengisi Melalui Perangkat Lain
Sebagian dari kita mungkin menginginkan power bank dengan kapasitas besar. Namun sebagian orang justru melupakan bahwa semakin tinggi kapasitas juga semakin lama waktu untuk mengisi ulang. Perlu diingat pula, biasanya seseorang mengisi power bank dengan perangkat lain yang mirip. Namun hal itu tidaklah direkomendasikan karena akan mempengaruhi umur power bank tersebut.